Tips Diliput Media

>> Jumat, 13 Maret 2009

Enak ya bisa diliput media massa mengenai bisnis yang sedang kita jalankan saat ini.

Pada benak kita sebenarnya gak pernah terpikir kita akan bisa diliput wartawan, apalagi diterbitkan atau ditayangkan di media massa.

Masa sih bisa mengundang wartawan? Apalagi kita sebagai masyarakat umum yang tidak punya kekayaan atau jabatan yang mentereng? Hehehe, jangan takut.. Itu cuma perasaan kita saja yang gak percaya diri… Tul gak?

Siapa yang mau bisnisnya diliput wartawan dan disiarkan televisi? Bisnis dan profilnya terpampang di surat kabar? Atau bisnis dan profil pribadinya disiarkan melalui radio? Gratisssss, mau???...

Ada beberapa tips yang bisa digunakan teman-teman pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) agar bisa diliput media. Tips ini untuk menghindari biaya iklan yang biasanya jumlahnya cukup besar bagi kita sebagai pelaku UMKM, termasuk teman-teman TDA.

Tips ini bisa digunakan baik saat kita tidak memiliki kegiatan (dalam arti tak ada kegiatan formal yang membutuhkan liputan media), maupun saat ada gawe (seperti pembukaan kantor baru, cabang usaha, atau lainnya).

Dengan menggunakan tips ini, insya Allah kegiatan promosi gratis yang kita lakukan akan diliput dan diterbitkan atau ditayangkan media massa. Percaya? Silahkan dicoba…




Berikut beberapa tips yang bisa digunakan untuk mengundang rekan-rekan wartawan meliput kegiatan bisnis kita.

- Kenali media massa mana saja yang akan kita bidik untuk meliput dan memuat berita tentang bisnis kita.
Sebelumnya kita harus mengetahui segmen pembeli atau jalur produk
yang akan dipasarkan lebih menyenangi media massa yang
mana saja.

- Buat berapa target media massa yang akan kita undang.
Jumlah media massa yang akan kita undang harus media massa yang
kredibel dan bisa mencapai sasaran pembeli atau jalur distribusi yang
akan kita bidik.

- Beri target orientasi secara berurutan media massa yang akan kita
undang.
Target orientasi secara berurutan ini penting untuk membuat
pressure kepada masing-masing media massa, sehingga mereka akan
segera merespon apa yang kita kirim kepada mereka.

- Buat press release terkait bisnis kita.
Press release merupakan sebuah berita yang kita buat mengenai bisnis
yang sedang atau akan dikerjakan. Pilih topik atau angle yang menarik
perhatian dan mempunyai nilai berita yang tinggi. Buat berita itu
semenarik mungkin. Untuk mengetahui berita yang kita kerjakan
mempunyai nilai atau tidak, kita harus meminta tanggapan kepada
orang lain terhadap kualitas berita yang telah kita kerjakan. Jika ada
beberapa perbaikan, segera perbaiki.

- Segera kirimkan berita itu kepada satu media massa yang menjadi
target sasaran utama.
Berikan tambahan keterangan dalam berita bahwa berita ini
dikirimkan kepada beberapa media massa lainnya. Sehingga mereka
menganggap, siapa cepat dia yang akan memperoleh berita dari kita.
Dengan demikian, kita tinggal menunggu wartawan yang akan
berkunjung ke workshop kita.

- Layani dan berikan keterangan yang lengkap kepada wartawan sesuai
pertanyaan yang mereka lontarkan.
Bisa juga kita jelaskan secara detil proses usaha kita mulai dari awal
usaha hingga saat ini. Sehingga mereka akan memperoleh masukan
bahan berita yang berharga dari kita.

- Hormati dan muliakanlah wartawan.
Saat wartawan berkunjung untuk meliput, kita harus menghormati dan
mereka sebagaimana tamu pada umumnya. Di dalam Al
Quran sudah disebutkan, sebagai orang iman kita harus menghormati
dan memuliakan tamu. Beri mereka sekedar oleh-oleh atau cindera
mata saat mereka mau pamit pulang. Sehingga hubungan dengan
mereka akan selalu terjalin terus.

- Lakukan hal ini kepada semua media massa yang kita tuju.
Dalam memberikan berita, usahakan kita memberikan topik yang
berbeda-beda antara media massa yang satu dengan yang lainnya.

Demikian beberapa tips yang mungkin bisa digunakan untuk mengundang media massa agar bisnis kita bisa diliput mereka…
Sudah siap??? Sudah gak sabar lagi???...

Silahkan mempraktikkan hal ini.. Please try it at home:)

Salam Kreatif,

Fadel Abrori
fadel_abrori@yahoo.com
YM: Fabro08
081-218880617

0 komentar:

  © Blogger template Shiny by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP